Doa Perlindungan Ekonomi

Oleh:  Ustadz Dr. Ahmad Djalaluddin, Lc. MA.

 

عن عائشة رضي الله عنها قالت: إن النبي صلى الله عليه وسلم كَانَ يَدْعُو فِى الصَّلاَةِ وَيَقُولُ: “اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْمَأْثَمِ وَالْمَغْرَمِ”.

Dari Aisyah –radliyallahu `anha- berkata, “Nabi -shallallahu ‘alaihi wa sallam- biasa berdo’a di dalam shalat: “Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari berbuat dosa dan banyak hutang”. (HR. Bukhari dan Muslim).

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ قَالَ: كَانَ مِنْ دُعَاءِ رَسُولِ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم: “اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنْ زَوَالِ نِعْمَتِكَ وَتَحَوُّلِ عَافِيَتِكَ وَفُجَاءَةِ نِقْمَتِكَ وَجَمِيعِ سَخَطِكَ”.

Dari Abdullah bin Umar -radhiyallahu ‘anhuma- berkata: “Termasuk doa Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wa sallam- adalah: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari hilangnya nikmat-Mu (dariku), berubahnya kesehatan yang Engkau berikan (kepadaku), tiba-tibanya datang siksa-Mu (kepadaku) dan dari seluruh kemurkaan-Mu (kepadaku).” (HR. Muslim)

عن أنس بن مالك قال: كان النبي صلى الله عليه وسلم يقول: “للَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنَ الْهَمِّ وَالْحُزْنِ، وَالْعَجْزِ وَالْكَسَلِ، وَالْبُخْلِ وَالْجُبْنِ، وَضَلَعِ الدَّيْنِ وَغَلَبَةِ الرِّجَالِ”.

Dari Anas bin Malik –radliyallahu `anhu- berkata, “Rasulullah –shallallahu `alaihi wa sallam- berdoa: “Ya Allah! Sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari (hal yang) menyedihkan dan menyusahkan, lemah dan malas, bakhil dan penakut, lilitan hutang dan penindasan orang.” (HR. Bukhari)

عن أبي هريرة قال: إن رسول الله صلي الله عليه وسلم كان يقول: اللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنَ الفَقْرِ، وَالقِلَّةِ وَالذُّلَّةِ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ أَنْ أَظْلِمَ أَوْ أُظْلَمَ

Dari Abi Hurairah –radliyallahu `anhu- berkata, “Sesungguhnya Rasulullah –shallallahu `alaihi wa sallam- selalu berdoa: “Ya, Allah! Aku berlindung kepada-Mu dari kefakiran, sedikit harta, dan hina. Dan aku berlindung kepada-Mu agar tidak mendhalimi dan tidak didhalimi.” (HR. Abu Daud)

Wallahu a`lam bisshawab

Malang, 16 Rabiul Awal 1438H.
Join Telegram:
http://tlgrm.me/ahmadjalaluddin

Silahkan disebarkan channel Telegram ini, semoga bermanfaat dan menjadi amal jariyah kita. Aamiin,,

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.